model gelang berlian |
Gelang menjadi salah satu jenis aksesoris atau perhiasan yang paling digemari oleh wanita karena bisa menampilkan keanggunan. Dari sekian banyak jenis gelang yang ada, banyak wanita yang menjatuhkan pilihannya pada gelang berlian. Selain menampilkan sisi keanggunan, gelang jenis ini memang memiliki kesan mewah sehingga bisa menambah kepercayaan diri seseorang yang memakainya. Namun banyaknya model gelang berlian yang ada di pasaran membuat seseorang kadang kebingungan untuk memilih salah satu yang terbaik. Untuk itu, di bawah ini diberikan beberapa tips memilih model gelang yang benar. Langsung saja, simak tipsnya berikut :
Pilih Model Gelang Sesuai Ukuran Pergelangan Tangan
Tips pertama dalam memilih model gelang adalah menyesuaikan pilihan dengan pergelangan tangan Anda. Pasalnya, jika Anda bisa memilih model sesuai pergelangan tangan maka fungsi gelang sebagai aksesoris akan lebih terlihat. Jika Anda merupakan wanita yang memiliki pergelangan tangan besar, model yang paling tepat untuk dipilih adalah gelang yang tebal. Hindari memilih gelang yang terlalu tipis karena membuat tangan Anda makin besar.
model gelang berlian |
Begitu pula dengan wanita berlengan kecil, gelang yang berukuran kecil akan sangat cocok digunakan. Namun memilih gelang dengan ukuran lebih besar juga tidak ada salahnya, asal tidak terlalu besar dan longgar untuk pergelangan tangan Anda. Selain itu, Anda juga bisa memilih model yang beragam misalnya saja gelang segitiga, gelang kotak, atau bentuk lain yang lebih unik.
Lantas bagaimana untuk wanita yang tidak memiliki pergelangan kecil namun juga tidak besar? Untuk Anda yang memiliki pergelangan sedang dan cenderung berisi atau berotot, Anda bisa memilih gelang dengan model agak tipis. Namun jangan hanya memakai satu gelang saja, pakailah beberapa gelang sekaligus di pergelangan Anda.
Pilih Model Gelang yang Nyaman Dipakai
Kenyamanan adalah hal utama saat Anda mengenakan perhiasan termasuk dengan gelang. Percuma jika gelang berlian yang Anda pakai mahal dan indah namun saat memakainya terasa tidak nyaman. Untuk itu, Anda harus memilih gelang yang nyaman apalagi jika gelang tersebut selalu digunakan meskipun dalam aktivitas sehari-hari. Model gelang berlian yang Anda pilih juga bisa menentukan kenyamanan pemakainya.
Model gelang yang paling cocok untuk digunakan dalam aktivitas sehari-hari adalah gelang yang sederhana dan tidak terlihat terlalu glamour. Gelang yang terlalu glamour akan terlihat terlalu mencolok sehingga kurang bagus untuk aktivitas sehari-hari. Namun apabila Anda menggunakan gelang tersebut untuk acara tertentu atau pesta maka gelang yang mewah dan glamour akan lebih nyaman dikenakan. Sesuaikan saja dengan busana yang Anda kenakan saat itu.
Perhatikan Keaslian dan Kualitas Gelang Berlian
Tips terakhir ketika akan membeli gelang berlian adalah dengan memperhatikan keaslian dan kualitas dari gelang. Untuk kualitasnya sendiri, Anda bisa menyesuaikan dengan kemampuan. Perhatikan warna dan tingkat kejernihannya untuk melihat gelang tersebut berkualitas atau tidak. Sedangkan untuk keasliannya, Anda bisa melihat dari kelengkapan surat-surat.
Pasalnya, berlian asli yang berharga mahal memiliki surat-surat yang lengkap ketika Anda membelinya. Anda harus benar-benar memperhatikan kualitas dan keaslian gelang berlian yang dibeli. Jangan sampai salah membeli gelang palsu yang dianggap asli, karena hal tersebut tentu saja akan merugikan Anda sendiri.
Itulah tips memilih model gelang berlian yang benar agar Anda bisa mendapatkan gelang yang cocok untuk dikenakan. Sebagai rekomendasi ketika Anda menginginkan gelang berlian terbaik, Anda bisa membelinya di The Palace Jeweler. The Palace Jeweler merupakan merek perhiasan ternama yang menyediakan berbagai jenis perhiasan termasuk gelang. Koleksi gelang dari The Palace Jeweler beragam dan bisa Anda pilih sesuai selera.
Posting Komentar